Berbagai Cara Membasmi Rayap Secara Alami

Selama ini rayap sebagai salah satu hewan yang menyebalkan karena seringkali berada di dalam rumah dan menyebabkan rumah kotor. Bahkan tak jarang keberadaan rayap ini akan merusak perabot maupun bagian rumah terutama yang terbuat dari kayu.
Karena sifat rayaop yang cukup merusak tersebut maka kemudian tidak sedikit pertanyaan yang timbul tentang anti rayap maupun bagaimana cara membasmi rayap yang praktis dan mudah dilakukan. Tak perlu khawatir, ada beberapa cara praktis yang dapat dilakukan untuk membasmi rayap di dalam rumah. Beberapa cara berikut ini telah dilakukan percobaan sebelumnya sehingga sangat dapat dipercaya bagi anda yang sedang kebingungan mencari cara membasmi rayap.
Menggunakan Solar Atau Oli
Cara membasmi rayap yang akan dibahas kali ini adalah cara – cara alami sehingga berbagai bahan yang digunakan dapat dicari dengan mudah. Anda dapat menggunakan solar atau oli untuk membasmi rayap dengan cara :
- Masukkan oli atau solar ke dalam wadah
- Oleskan oli atau solar pada lokasi rumah yang dipenuhi dengan rayap. Kedua bahan tersebut akan membuat rayap terasa panas sehingga rayap cepat terbasmi.
Membasmi Dengan Air Cucian Beras
- Air cucian beras memiliki banyak manfaat salah satunya untuk membasmi rayap di rumah. Inilah cara membasmi rayap dengan air cucian beras :
- Cucilah beras yang akan dimasak pada pagi hari maupun sore hari. Tak perlu repot – repot menyisihkan beras untuk membasmi rayap, anda dapat menggunakan air cucian beras sehari – hari
- Siramkan air cucian beras pada rayap yang telah bersarang di dalam rumah
- Lakukan setiap hari hingga rayap terbasmi.
Menggunakan Air Garam
cara alami lain yang dapat dilakukan untuk membasmi rayap adalah menggunakan air garam. Larutan garam sangatlah aman digunakan karena tidak akan mengotori tembok rumah. Cara membasmi rayap dengan air garam yakni :
- Larutkan air dan garam dalam sebuah wadah hingga tercampur
- Masukkan larutan air garam ke dalam botol semprot untuk mempermudah pengaplikasian
- Semprotkan larutan air garam pada tembok yang dipenuhi dengan rayap.
Basmi Rayap Dengan Lidah Buaya
Lidah buaya adalah bahan alami yang dapat digunakan untuk menghilangkan rayap di rumah. Langkah – langkah mengolah lidah buaya untuk membasmi rayap :
- Siapkan lidah buaya secukupnya
- Blender hingga halus
- Masukkan hasil blender ke dalam botol semprot
- Semprotkan pada beberapa area sempit yang sulit dijangkau oleh rayap
Membasmi Rayap Dengan Minyak Jeruk
Anda wajib memiliki persediaan minyak jeruk untuk mematikan rayap. Kandungan d-limonede di dalam jeruk akan membasmi rayap dengan cepat. Basmi rayap menggunakan minyak jeruk dengan cara :
- Buatlah lubang pada sarang rayap
- Kemudian tuangkan minyak jeruk
- Diam dan tunggu beberapa saat hingga rayap terbasmi
Comments
Post a Comment